Jumat, 08 Januari 2010

Jembatan Pasupati

Jembatan Pasupati adalah sebuah jembatan yang menghubungkan bagian utara dan timur Bandung melewati lembah Cikapundung. Panjangnya 2,8 km dan lebarnya 30-60 m. Pembangunan jembatan ini ternyata dibiayai melalu hibah dana dari pemerintah Kuwait. Pasupati ini merupakan tipe jembatan Cable-Stayed Bridge, yaitu jembatan yang ditopang dengan satu atau lebih tiang utama, dan kabel-kabel besar yang menahan badan jembatan.Setelah sempat beberapa tahun tidak terlaksana, akhirnya, pada 26 Juni 2005, uji coba pertama sudah dilakukan. Jembatan ini akan menjadi salah satu markah tanah (fitur geografis yang digunakan oleh pendatang dan lainnya untuk menemukan jalan mereka kembali) di kota Bandung.

Jembatan ini menghubungkan Jalan Terusan Pasteur (Dr. Junjunan) dan Jalan Surapati. Adanya jembatan ini diharapkan dapat mengatasi masalah kemacetan di Bandung Utara.

Nah, mungkin itu sekilas mengenai pasupati, saya sendiri selalu menggunakan patokan jalan ini ketika belum lama tinggal di Bandung.

Mengenai teknis pengambilan gambar,gambar diambil dengan shutter speed hingga 30 detik, ISO 100/200, dan Aperture 29. Waah... saya sendiri baru kali ini memotret city light. Jadi mungkin masih banyak sekali kekurangannya.

2 komentar:

Silahkan Berkomentar